Ternyata oh Ternyata, 7 Kebiasaan Ini Justru Berdampak Buruk Bagi Kita Loh!

Posting Komentar
Pernah dengar istilah One Man Show? Kalau di industri hiburan, khususnya dunia radio, istilah ini populer banget loh. Istilah One Man Show adalah satu orang tapi bisa mengerjakan banyak tugas.
Gambar: pixabay.com
Semisal dalam dunia radio, satu orang bisa mengerjakan 3 tugas sekaligus, yaitu sebagai operator, penyiar, dan disk jockey atau sutradara musik. Dalam dunia radio, hal seperti One Man Show ini sering terjadi.

Namun ternyata, menurut obralan di sebuah channel youtube yang bernama muda kreatif, didalam temanya Mari Berkarya Selagi Muda, justru dikatakan, bila 1 orang mengerjakan banyak tugas bisa menghambat produktivitasnya. Dirangkum dari obrolan tersebut, ternyata ada 7 kebiasaan yang sering kita lakukan dan memiliki dampak negatif sehingga bisa merugikan kita.

Mau tau, 7 kebiasaan yang sering kita lakukan, justru malah merugikan kita? Simak terus disini ya.

1. Mengerjakan banyak pekerjaan satu waktu
Gambar: istockphoto.com
Ini kebiasaan yang paling sering dilakukan oleh ibu rumah tangga, macam saya. Siapa yang sambil masak suka disambi-sambi nyuci, ayo ngacung? Kalau kamu sering melakukan hal ini, maka kamu sudah melakukan kebiasaan pertama yang bisa merugikanmu.

Kalau kamu mengerjakan banyak pekerjaan dalam satu waktu, justru nantinya kamu tidak akan menyelesaikan semua pekerjaan itu, dengan hasil maksimal dan optimal. Malah hal ini akan membuatmu merasa tertekan dan dirundung rasa dikejar-kejar waktu, betul nggak?

2. Selalu merasa hasil pekerjaan, yang dikerjakan diri sendiri lebih baik, dibandingkan bila dikerjakan orang lain atau Perfeksionis
Gambar: pixabay.com
Poin kedua ini buat ibu rumah tangga pasti sering dirasakan, khususnya bila ada asisten rumah tangga yang membantu.

Saat kamu membersihkan rumah atau mencuci pakaian, suka merasakan lebih bersih bila dibandingkan asisten rumah tangga yang mengerjakannya. Tapi yang perlu diingat setiap manusia tidak ada yang sempurna, pasti selalu ada kesalahan.

Yang perlu dilakukan adalah mengajari dengan sabar, agar bisa lebih baik, sehingga orang lain yang membantu tersebut, kinerjanya bisa sesuai standar yang kamu mau.

3. Tidak mau membagi pekerjaan atau mendelegasikan pekerjaan
Gambar: istockphoto.com
Poin ketiga inilah biasanya dampak dari poin kedua tadi. Ingat sahabat, kita itu hanya manusia biasa, bukan manusia super yang bisa segalanya. Jadi pasti kita punya keterbatasan.

Oleh karena itu, boleh juga loh kalau kita berbagi pekerjaan dengan orang lain. Hitung-hitung berbagi rejeki dengan orang lain.

4.  Selalu menunda dengan alasan mencari waktu yang tepat untuk melakukannya
Gambar: pixabay.com
Ini juga salah satu kebiasaan yang paling sering dilakukan. Suka menunda-nunda dengan alasan mencari waktu yang tepat.

Setiap manusia dikasih waktu yang sama setiap harinya, yaitu 24 jam sehari. Tinggal bagaimana kamu mau memanfaatkan waktu tersebut agar lebih optimal. Salah satu caranya adalah, menggunakan prinsip, lakukanlah yang bisa dilakukan hari ini dengan usaha yang terbaik, seakan-akan tidak ada hari esok. Maka kamu akan sedikit banyak, mengurangi rasa untuk ingin menunda sesuatu.

5. Terlalu mudah mengatakan iya atau ok
Gambar: istockphoto.com
Poin kelima ini biasanya dampak yang timbul akibat poin pertama. Karena kita terbiasa melakukan pekerjaan dalam satu waktu, maka kita terbiasa untuk merasa mampu mengerjakan semua hal secara bersamaan.

Poin kelima ini juga bisa terjadi karena poin keempat, prinsip yang terlalu berlebihan semua harus dikerjakan hari ini, terkadang bisa menjadi bumerang. Sehingga kita dengan mudah mengatakan iya atau oke terhadap segala rencana atau urusan apapun.

Oleh karena itu, mulailah dengan membiasakan mempunyai rencana atau jadwal yang jelas setiap harinya.

6. Suka bermimpi tapi enggan mewujudkannya atau berkhayal saja
Gambar: istockphoto.com
Memang yang paling enak adalah saat Me Time. Rehat sejenak dari segala urusan. Salah satunya bisa dengan bermimpi atau mengkhayalkan sesuatu. Hal ini baik, namun jika tidak ada rencana dan realisasi untuk mewujudkan mimpi atau khayalan tersebut sih, ya rasanya sama aja bohong. Justru kebiasaan mengkhayal yang tidak jelas tujuannya ini malah akan merugikan kamu loh.

7. Tidak punya jadwal yang jelas setiap harinya
Gambar: pixabay.com
Poin ketujuh ini yang paling sering diremehkan oleh kebanyakan orang termasuk saya. Padahal poin ketujuh ini paling penting.

Membiasakan setiap hari dengan jadwal yang teratur justru akan membuat kehidupan sehari-harimu akan lebih produktif, terencana, dan terstruktur. Karena dari jadwal inilah kamu bisa melihat apakah berhasil mencapai target-target yang kamu inginkan.

Orang-orang yang berhasil atau sukdes, pasti memiliki tujuan atau jadwal yang jelas setiap harinya.

Oke, itulah 7 kebiasaan yang sering dilakukan dan tanpa disadari bisa membawa kerugian bagi kita. Jadi, mulai yuk berubah dari sekarang, karena tidak ada kata terlambat untuk perubahan.

#Indscriptcreative 
#Indscriptwriting
#Inblack
lithaetr
Seorang IRT yang ingin berbagi sepenggal kenangan dan kisah berharganya, agar dapat menjadi pelajaran dan manfaat bagi sesama. Saat ini masih terus belajar menjadi penulis dan pemerhati anak. Jika ingin mengajak penulis bekerjasama silakan saja hubungi via email ke lithaetr@gmail.com atau ke WhatsApp http://wa.me/628161977335.

Related Posts

Posting Komentar